TA : PEMELIHARAAN TANAMAN STROBERI (Fragaria sp.) DI SOGA FARM INDONESIA

Widyasari, Luhnia (2022) TA : PEMELIHARAAN TANAMAN STROBERI (Fragaria sp.) DI SOGA FARM INDONESIA. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover_19712017_Luhnia Widyasari _Hortikultura - Luhnia Widyasari.pdf

Download (36kB)
[img] Text
Ringkasan19712017LuhniaWidyasariHortikultura - Luhnia Widyasari.pdf

Download (9kB)
[img] Text
Bab1&2_19712017_Luhniawidyasari_Hortikultura - Luhnia Widyasari.pdf

Download (431kB)
[img] Text
DftrPustaka19712017LuhniawidyasariHortikultura - Luhnia Widyasari.pdf

Download (155kB)
[img] Text
TA19712017LuhniaWidyasariHortikultura - Luhnia Widyasari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Surat pernyataan - Luhnia Widyasari.pdf

Download (242kB)

Abstract

Stroberi (Fragaria sp.) merupakan salah satu komoditas buah-buahan yang penting di dunia, terutama pada negara-negara subtropis. Tanaman stroberi dapat tumbuh pada ketinggian 1000-1500 mdpl dengan curah hujan 600-700 mm/tahun. Pemeliharaan tanaman stroberi dilakukan untuk meningkatkan kualitas produksi dan meningkatkan pendapatan dalam sektor pertanian. Tujuan dari tugas akhir ini adalah mempelajari pemeliharaan tanaman stroberi (Fragaria sp.). Penyusunan tugas akhir ini dilakukan berdasarkan data yang diperoleh saat Praktik Kerja Lapang (PKL) Di Soga Farm Indonesia pada 28 Februari sampai 23 April 2022, dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi dokumen. Kegiatan pemeliharaan meliputi penyulaman, penyiangan, pemangkasan, penyiraman, pemupukan, pengendalian hama dan penyakit. Kegiatan penyulaman dilakukan pada tanaman yang mati atau terkena penyakit. Penyiangan dilakukan secara manual dengan mencabut gulma yang tumbuh disekitar tanaman. Pemangkasan dilakukan dengan memotong daun dan sulur/stolon yang tidak produktif bertujuan untuk menghasilkan buah yang baik. Penyiraman dilakukan untuk memenuhi kebutuhan air pada tanaman stroberi. Pemupukan dilakukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tanaman dengan pemberian POC yang dilakukan dengan menuangkan 200ml POC ke dalam ember dan dilarutkan dengan 1 liter air lalu disiramkan ke tanaman sebanyak 200ml per tanaman. Pengendalian hama dan penyakit dilakukan secara manual serta aplikasi pestisida nabati daun suren pada tanaman. Berdasarkan pengamatan secara visual serangan hama dan penyakit pada tanaman stroberi berkisar 70%, karena dilihat dari hasil buah yang tidak baik. Hama dan penyakit yang menyerang tanaman stroberi yaitu ulat grayak, keong, busuk buah, dan kapang kelabu. Kegiatan pemeliharaan stroberi di Soga Farm Indonesia perlu dilakukan secara maksimal agar tanaman stroberi dapat tumbuh subur, tidak kekurangan nutrisi dan menghasilkan buah yang baik

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > D3 Hortikultura
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 23 Feb 2023 02:48
Last Modified: 23 Feb 2023 02:48
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/3472

Actions (login required)

View Item View Item