Munandar, Muhammad Reynaldy (2024) SKRIPSI : PEMBUATAN AMELIORAN DARI LIMBAH CAIR DAN BIOCHAR PRODUK PROSES PIROLISIS BIOMASSA SERTA STUDY KINETIKA PELEPASAN UNSUR FOSFOR. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.
![]() |
Text
Cover_Muhammad Reynaldy Munandar_20734022 - M Reynaldy Munandar.pdf Download (101kB) |
![]() |
Text
Ringkasan_Muhammad Reynaldy Munandar_20734022 - M Reynaldy Munandar.pdf Download (30kB) |
![]() |
Text
Bab1&2_Muhammad Reynaldy Munandar_20734022 - M Reynaldy Munandar.pdf Download (280kB) |
![]() |
Text
DaftarPustaka_Muhammad Reynaldy Munandar_20734022 - M Reynaldy Munandar.pdf Download (163kB) |
![]() |
Text
fullteksTA_MuhammadReynaldyMunandar_20734022 - M Reynaldy Munandar.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
![]() |
Text
Turnitin_Muhammad Reynaldy Munandar_20734022 - M Reynaldy Munandar.pdf Restricted to Repository staff only Download (15MB) |
Abstract
Dalam pemanfaatan sumber daya lahan untuk pengembangan pertanian perlu memperhatikan potensinya agar dapat mencapai hasil yang optimal. Untuk menjaga kualitas tanah agar tetap baik, salah satunya yaitu dengan pembuatan amelioran. Amelioran merupakan bahan organik yang dapat meningkatkan kesuburan tanah. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi kandungan Nitrogen (N) dan Fosfor (P) pada limbah cair produksi kemiri dan limbah cair industri tapioka, mengetahui kandungan Nitrogen (N) dan Fosfor (P) pada amelioran yang dibuat, mengidentifikasi kadar pelepasan fosfor pada amelioran. Pada penelitian ini dilakukan variasi bahan baku biochar (jerami padi, tandan kosong, dan cangkang kemiri) sebagai variabel bebas dan persentase pelepasan fosfor sebagai variabel terikat. Prosedur pengukuran kadar Nitrogen (N) dan fosfor (P) pada bahan baku mengacu pada (SNI 7763:2018) dan pengukuran kadar fosfor (P) pada amelioran mengacu pada (SNI 06-6989.31-2005). Nitrogen yang didapat pada amelioran tandan kosong kelapa sawit, jerami padi, dan cangkang kemiri berturut-turut sebesar 7,7108%, 8,3961%, 6,7376%. Selanjutnya pengecekan kadar fosfor pada amelioran tandan kosong kelapa sawit, jerami padi, dan cangkang kemiri berturut-turut sebesar 0,3616 mg/L, 0,4533 mg/L, dan 0,1134 mg/L. Kinetika pelepasan unsur fosfor pada amelioran tandan kosong kelapa sawit dan amelioran cangkang kemiri memiliki orde 2 dengan waktu paruh masing-masing 71,97 hari dan 47,72 hari, sedangkan pada amelioran jerami padi memiliki orde 1 dengan waktu paruh 15,11 hari.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TP Chemical technology |
Divisions: | Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D4 Teknologi Rekayasa Kimia Industri |
Depositing User: | mrs Frika Adelaide Lubis |
Date Deposited: | 10 Mar 2025 04:57 |
Last Modified: | 10 Mar 2025 04:57 |
URI: | http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/6199 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |