Angela, Veronika Ela (2024) SKRIPSI : PERBANDINGAN KARAKTER KUALITATIF DAN KUANTITATIF MELON ORIENTAL (Cucumis melo L.) GENERASI S5 PADA MEDIA RAMBATAN YANG BERBEDA. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.
![]() |
Text
Cover_V. Ela Angela_19713050 - veronika ela angela.pdf Download (84kB) |
![]() |
Text
Ringkasan_V. Ela Angela_19713050 - veronika ela angela.pdf Download (25kB) |
![]() |
Text
BAB 1&2_V.Ela Angela_19713050 - veronika ela angela.pdf Download (675kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA_V. Ela Angela_19713050 - veronika ela angela.pdf Download (127kB) |
![]() |
Text
Full Teks_V. Ela Angela_19713050 - veronika ela angela.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
![]() |
Text
Turnitin_V. Ela Angela_19713050 - veronika ela angela.pdf Restricted to Repository staff only Download (15MB) |
Abstract
Melon (Cucumis melo L.) merupakan tanaman buah yang penting dan banyak ditanam diberbagai negara di dunia. Permintaan buah melon di Provinsi Lampung mengalami peningkatan setiap tahun. Oleh karena itu, diperlukan ketersediaan benih yang unggul sebagai bahan tanam. Salah satu upaya untuk menyediakan benih melon yang unggul ialah dengan sistem budidaya yang baik, sehingga pada penelitian ini dilakukan pengujian sistem budidaya menggunakan media rambatan bracket pot dan tali untuk menghasilkan benih melon yang unggul dan berkualitas untuk memenuhi kebutuhan benih melon di masyarakat. Pemuliaan Tanaman (plant breeding) adalah perpaduan antara seni (art) dan ilmu (science) dalam merakit keragaman genetik suatu populasi tanaman tertentu menjadi lebih baik atau unggul dari sebelumnya pemuliaan tanaman sebagai seni terletak pada kemampuan dan bakat para pemulia tanaman dalam merancang dan memilih bentuk-bentuk tanaman baru yang ingin dikembangkan, sesuai dengan kebutuhan dan selera masyarakat serta sesuai dengan tantangan perkembangan zaman. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perbedaan karakter kualitatif yang dihasilkan dari dua media rambatan yang berbeda. Untuk mengetahui perbedaan karakter kuantitatif pada hasil produksi benih melon oriental generasi S5 dari dua media rambatan yang berbeda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni-September 2022 yang bertempat di Greenhouse Seed Teaching Farm (STEFA) Politeknik Negeri Lampung. Variabel pengamatan yang digunakan meliputi variabel pengamatan kuantitatif dan kualitatif. Bahan yang digunakan pada penelitian ini yaitu benih melon oriental generasi S4. Data pengamatan yang didapatkan kemudian di analisis menggunakan uji-t Independent Sample. Kesimpulan dari penelitian ini adalah media rambatan bracket pot dan media rambatan tali tidak berpengaruh terhadap karakter kualitatif untuk pertumbuhan tanaman melon karena data pada penelitian ini mendapatkan hasil yang sama. Media rambatan bracket pot dan media rambatan tali tidak berpengaruh nyata terhadap 17 variabel pengataman, hal ini disebabkan karena benih yang digunakan ialah satu genotipe yang sama, sehingga media rambatan bracket pot ataupun media rambatan tali tidak mempengaruhi hasil produktivitas melon oriental.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) S Agriculture > SB Plant culture |
Divisions: | Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D4 Teknologi Pembenihan |
Depositing User: | mrs Frika Adelaide Lubis |
Date Deposited: | 25 Feb 2025 04:43 |
Last Modified: | 25 Feb 2025 04:43 |
URI: | http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/6175 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |