SKRIPSI : PENGGUNAAN LIMBAH PADAT AMPAS TAHU SEBAGAI PENGGANTI BEKATUL PADA PEMBUATAN BAGLOG UNTUK MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI JAMUR TIRAM (Pleurotus ostreatus)

Sari, Yulita (2024) SKRIPSI : PENGGUNAAN LIMBAH PADAT AMPAS TAHU SEBAGAI PENGGANTI BEKATUL PADA PEMBUATAN BAGLOG UNTUK MENINGKATKAN PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI JAMUR TIRAM (Pleurotus ostreatus). Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover_Yulita Sari_20714067 - Yulita Sari.pdf

Download (61kB)
[img] Text
Ringkasan_Yulita Sari_20714067 - Yulita Sari.pdf

Download (8kB)
[img] Text
Bab1&2_Yulita Sari_20714067 - Yulita Sari.pdf

Download (59kB)
[img] Text
DaftarPustaka_Yulita Sari_20714067 - Yulita Sari.pdf

Download (197kB)
[img] Text
Fullteks Skripsi_Yulita Sari_20714067 - Yulita Sari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
Turunitin_Yulita Sari_20714067.docx - Yulita Sari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Jamur tiram merupakan komoditas yang sedang diminati masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pangan. Hal ini dapat dilihat dari perminat yang meningkat setiap tahunya namun produksi masih rendah. Salah satu penyebab dari rendahnya produksi jamur tiram adalah ketersediaan bahan baku sebagai sumber nutrisi pada media tanam jamur tiram. Bekatul merupakan bahan yang sering digunakan sebagai sumber nutrisi pada pembuatan media jamur tiram. Namun saat ini bekatul memiliki harga jual yang tinggi dan berkembangnya teknologi dalam pengolahan bekatul menjadi produk olahan. Penggunaan limbah padat ampas tahu ini dapat jadikan solusi terhadap masalah tersebut. Tujuan dilakukan penelitian ini yaitu (1) Untuk mengetahui pengaruh limbah padat ampas tahu sebagai pengganti bekatul pada pembuatan baglog terhadap pertumbuhan miselium dan produksi jamur tiram putih (pleurotus ostreatus). (2) Untuk mengetahui persentase limbah padat ampas tahu terbaik terhadap pertumbuhan dan produksi jamur tiram. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) 1 faktor dengan perlakuan kombinasi media, yang terdiri 7 taraf perlakuan diulang sebanyak 4 kali maka terdapat 28 satuan percobaan. Faktor yang digunakan yaitu P0 bekatul 15%, P1 bekatul 25%, P2 bekatul 20% + ampas tahu 5%, P3 bekatul 15% + ampas tahu 10%, P4 bekatul 10% + ampas tahu 15%, P5 bekatul 5% + ampas tahu 20%, P6 ampas tahu 25%. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis ragam dan diuji lanjut DMRT dengan taraf 5%. Hasil dari penelitian ini menunjukkan penggunaan limbah padat ampas tahu sebagai pengganti bekatul memeberikan pengaruh nyata pada pertumbuhan dan produksi jamur tiram. Perlakuan P6 memberikan hasil lebih baik pada waktu miselium memenuhi baglog perlakuan P0, P3, P4, P5 dan memeberikan hasil paling baik pada akumulasi parameter jumlah tudung buah, berat basah jamur tiram per rumpun, berat kering jamur tiram per umpun dan efisiensi biologi, serta parameter diameter batang jamur tiram.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D4 Teknik Produksi Tanaman Hortikultura
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 20 Jan 2025 07:32
Last Modified: 20 Jan 2025 07:32
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/6078

Actions (login required)

View Item View Item