SKRIPSI : KONSTRUKSI KANDANG TERHADAP PRODUKTIVITAS SAPI POTONG DI KANDANG TOYA DESA ASTOMULYO KECAMATAN PUNGGUR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH

Ardiansyah, Arbhy Dhiva (2024) SKRIPSI : KONSTRUKSI KANDANG TERHADAP PRODUKTIVITAS SAPI POTONG DI KANDANG TOYA DESA ASTOMULYO KECAMATAN PUNGGUR KABUPATEN LAMPUNG TENGAH. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
COVER TUGAS AKHIR_ARBHY DHIVA ARDIANSYAH_20743040 - Arbhy dhiva Ardiansyah.pdf

Download (203kB)
[img] Text
ABSTRAK_ARBHY DHIVA ARDIANSYAH_20743040 - Arbhy dhiva Ardiansyah.pdf

Download (457kB)
[img] Text
BAB 1 & 2_ARBHY DHIVA ARDIANSYAH_20743040 - Arbhy dhiva Ardiansyah.pdf

Download (542kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA_ARBHY DHIVA ARDIANSYAH_20743040 - Arbhy dhiva Ardiansyah.pdf

Download (473kB)
[img] Text
FULL TEKS TA_ARBHY DHIVA ARDIANSYAH_20743040 - Arbhy dhiva Ardiansyah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
TURNITIN_ARBHY DHIVA ARDIANSYAH_20743040 - Arbhy dhiva Ardiansyah.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (18MB)

Abstract

Sapi potong merupakan penyumbang daging terbesar dari kelompok ruminansia terhadap produksi daging nasional. Strategi pengembangan sapi potong harus mendasarkan kepada sumber pakan dan lokasi usaha. Kandang merupakan salah satu faktor lingkungan hidup ternak, harus bisa memberikan jaminan untuk hidup yang sehat dan nyaman sesuai dengan tuntutan hidup ternak. Produktivitas ternak sapi potong akan maksimal apabila kontruksi kandang sesuai dengan fungsinya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh konstruksi perkandangan terhadap produktivitas sapi potong di Kandang Toya, Desa Astomulyo, Kecamatan Punggur, Kabupaten Lampung Tengah. Pengamatan yang dianalisis berdasarkan gambaran umum lokasi penelitian, kontruksi kandang, fungsional kandang, dan produktivitas ternak. Penelitian ini dilaksanakan pada September 2023-Januari 2024 di Kandang Toya Desa Astomulyo Kecamatan Punggur Kabupaten Lampung Tengah Provinsi Lampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei. Pengambilan data menggunakan metode purposive sampling. Data yang telah di dapat dari hasil pengamatan di lapangan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tipe kandang di Kandang Toya menggunakan jenis kandang individu dengan model head to head, konstruksi kandang sapi potong di Kandang Toya memiliki ukuran kandang penggemukan F1 (lebar 2,80 meter dan panjang 16,70 meter), dan kandang penggemukan F2 (lebar 2,85 meter dan panjang 19 meter). Arah Kandang Toya mengahadap ke arah timur, dengan penggunaan atap berbahan asbes dan tipe atap monitor. Sarana fasilitas pendukung yang ada di Kandang Toya berupa tempat penyimpanan pakan, tempat penyimpanan air (tandon), dan tempat penampungan kotoran. Produktivitas sapi potong di Kandang Toya menghasilkan pertambahan bobot badan harian (Average Daily Gain (ADG)) sebesar 0,93 kg selama 100 hari pemeliharaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D4 Teknologi Produksi Ternak
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 05 Dec 2024 08:32
Last Modified: 05 Dec 2024 08:32
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/5984

Actions (login required)

View Item View Item