TA : PEMBUATAN RESTFUL API UNTUK MENDUKUNG FRONTEND PADA TAMPILAN PENGGUNA APLIKASI CAFE PADA PT MICRODATA INDONESIA

Oktavia, Dian Afni (2024) TA : PEMBUATAN RESTFUL API UNTUK MENDUKUNG FRONTEND PADA TAMPILAN PENGGUNA APLIKASI CAFE PADA PT MICRODATA INDONESIA. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover_Dian Afni Oktavia_21753046 - DIAN afni oktavia.pdf

Download (52kB)
[img] Text
Ringkasan_Dian Afni Oktavia_21753046 - DIAN afni oktavia.pdf

Download (11kB)
[img] Text
BAB I & 2_Dian Afni Oktavia_21753046 - DIAN afni oktavia.pdf

Download (90kB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Dian Afni Oktavia_21753046 - DIAN afni oktavia.pdf

Download (70kB)
[img] Text
Fullteks_TA_Dian Afni Oktavia_21753046 - DIAN afni oktavia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Turnitin_Dian Afni Oktavia_21753046 - DIAN afni oktavia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Microdata Cafe Merupakan sebuah inovasi bisnis kuliner yang menggabungkan antara konsep cafe dengan teknologi dari PT Microdata Indonesia. cafe ini dibuat untuk menjadi Fasilitas para developer, mahasiswa, staff perusahaan serta masyarakat umum dalam berkumpul dan berdiskusi mengenai perkembangan teknologi. Tetapi Dalam hal ini, sistem penjualan pada microdata cafe memiliki kendala dan tantangan dalam operasional nya yaitu belum mempunyai aplikasi dan sistem penjualan nya. Sistem penjualan nya masih dilakukan secara manual, dengan memesan makanan melalui kasir yang dapat menyebabkan kesalahan dalam mencatat pesanan, antrian pembeli yang panjang dan cukup memakan waktu, pengelolaan stok menu yang tidak efisien. Oleh karena itu, untuk mengatasi permasalahan sistem di microdata cafe dibutuhkannya pembuatan Aplikasi pemesanan makanan dengan menggunakan Application Programming Interface (API) sebagai jembatan antara frontend dan juga backend. Maka dapat dihasilkan sistem dengan berbasis API dengan menggunakan Arsitektur Representational State Transfer (REST) dalam mempermudah pembuatan web Frontend pada tampilan UI pengguna. Pemanfaatan RESTful API dapat mempercepat proses pengembangan aplikasi dan mempermudah pemeliharaan dalam membangun aplikasi yang efisien yang dapat berkembang dengan baik. Selama PKL di PT Microdata Indonesia, penulis ditugaskan untuk membuat RESTful API untuk mendukung Frontend pada tampilan pengguna aplikasi Cafe pada PT Microdata Indonesia.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Manajemen Informatika
Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Manajemen Informatika
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 21 Oct 2024 02:36
Last Modified: 21 Oct 2024 02:36
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/5748

Actions (login required)

View Item View Item