TA : POLA KEMITRAAN KOPERASI PRODUKSI TERNAK MAJU SEJAHTERA DENGAN CV JOE CIPIR

Restiyana, Restiyana (2022) TA : POLA KEMITRAAN KOPERASI PRODUKSI TERNAK MAJU SEJAHTERA DENGAN CV JOE CIPIR. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
COVER TA - Restiyana Sy.pdf

Download (89kB)
[img] Text
Abstrak - Restiyana Sy.pdf

Download (84kB)
[img] Text
Bab 1 dan Bab 2 - Restiyana Sy.pdf

Download (331kB)
[img] Text
Daftar Pustaka - Restiyana Sy.pdf

Download (78kB)
[img] Text
RESTIYANA-19751054 - Restiyana Sy.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
Surat Pernyataan - Restiyana Sy.pdf

Download (230kB)

Abstract

Koperasi Produksi Ternak Maju Sejahtera merupakan koperasi yang bergerak di bidang pembibitan sapi potong dan hasil turunan lainnya. Pada praktiknya, Koperasi Produksi Ternak Maju Sejahtera melakukan pengembangan usaha ternak sapi potong dalam pengadaan sarana produksi berupa pasokan sapi anakan, sapi bakalan, pembelian sapi siap potong serta pemasaran sapi potong dengan melakukan program kemitraan bersama CV Joe Cipir. Kemitraan merupakan salah satu jalan guna memperkuat kelembagaan tradisional petani/peternak menuju kelembagaan professional. Kemitraan dapat tumbuh dan berkembang secara alamiah dilakukan oleh petani-peternak seiring dengan berbagai persoalan-persoalan yang perlu memperoleh pemecahannya. Kemitraan yang dijalani diharapkan dapat memberikan sisi positif bagi koperasi dalam proses budidaya sapi potong dan dapat memenuhi kebutuhan pasar serta menjalin kemitraan yang efektif dan efisien. Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk (1) menjelaskan prosedur kemitraan Koperasi Produksi Ternak Maju Sejahtera dengan CV Joe Cipir (2) menganalisis pola kemitraan antara Koperasi Produksi Ternak Maju Sejahtera dengan CV Joe Cipir. Metode deskriptif digunakan untuk menjelaskan prosedur kemitraan dan menganalisis pola kemitraan. Hasil analisis dan pembahasan (1) prosedur kemitraan antara Koperasi Produksi Ternak Maju Sejahtera dengan CV Joe Cipir terdiri dari (a) mengajukan permohonan bermitra oleh KPT Maju Sejahtera, (b) mengisi formulir dan kelengkapan data, (c) verifikasi data, (d) pembuatan kontrak kerjasama dan penandatanganan kontrak. (2) Pola kemitraan antara Koperasi Produksi Ternak Maju Sejahtera dengan CV Joe Cipir adalah pola kemitraan dagang umum. Pola kemitraan dagang umum merupakan pola hubungan kemitraan dimana mitra usaha yang memasarkan hasil dengan kelompok usaha yang mensuplai kebutuhan yang diperlukan oleh perusahaan, untuk memenuhi atau mensuplai kebutuhannya harus sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan oleh perusahaan mitra usaha.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Agibisnis
Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Agibisnis
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 19 Oct 2022 00:55
Last Modified: 19 Oct 2022 00:55
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2732

Actions (login required)

View Item View Item