Pebriyansyah, Rudi (2018) TA : APLIKASI ECATALOG BERBASIS WEB PADA PT. ABCD MENGGUNAKAN PHP. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.
![]() |
Text
Rudi Pebriyansyah.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
PT. ABCD merupakan anak perusahaan PT. DCBA yang bergerak di bidang infrastruktur telekomunikasi. Pada bisnis penyediaan infrastruktur penyewaan tower telekomunikasi terdapat bagian pembangunan menara telekomunikasi. Sistem yang berjalan saat ini masih terdapat kendala seperti: proses pengelolaan data material dan jasa masih dilakukan dengan cara memberi data produk berbentuk arsip. Hal tersebut masih kurang efektif dalam mendapatkan informasi data yang lebih detail. Proses validasi data memerlukan waktu yang lama karena manajer perusahaan tidak dapat ditentukan keberadaannya sehingga menyebabkan proses pembangunan menjadi tertunda. Dalam membuat backup data masih kurang efisien karena menggunakan aplikasi pengolahan angka sehingga data tidak terpusat dalam satu media penyimpanan yang menyebabkan resiko data tidak valid. Solusi yang dapat dihasilkan adalah dengan membuat aplikasi ecatalog berbasis web menggunakan PHP native dengan pengembangan sistem metode waterfall dan menggunakan pengujian black box testing, sehingga memudahkan pihak PT. ABCD mengelola semua data produk (material dan jasa) pembangunan tower, mempermudah PT. Mitra untuk menawarkan sebuah produk, dan mendapatkan validasi produk yang cepat. Berdasarkan pengujian yang dilakukan hasil yang diperoleh adalah aplikasi ecatalog berbasis web pada PT. ABCD menggunakan php.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | > Prodi Manajemen Informatika > Prodi Manajemen Informatika |
Depositing User: | mrs Retno Triastika |
Date Deposited: | 06 Jun 2021 12:10 |
Last Modified: | 06 Jun 2021 12:10 |
URI: | http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1814 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |