Agil Putri, Danis (2020) TA :BUDIDAYA TANAMAN BELIMBING MANIS ( Averrhoa carambola L) DI TAMAN BUAH MEKARSARI, CILEUNGSI, BOGOR, JAWA BARAT. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.
![]() |
Text
TA DANIS AGIL PUTRI.pdf Restricted to Repository staff only Download (636kB) |
Abstract
Pengembangan komoditas hortikultura, khususnya tanaman buah-buahan memberikan peran yang penting bagi peningkatan pendapatan dan kesejahteraan petani. Permintaan pasar dalam negeri akan buah-buahan cenderung terus meningkat sejalan dengan bertambahnya jumlah penduduk untuk memenuhi kebutuhan gizi. Salah satu jenis buah tropis yang layak dikembangkan secara komersial adalah belimbing manis. Belimbing manis merupakan buah-buahan yang berpengaruh terhadap pendapatan berkapita, memiliki banyak manfaat salah satunya mengandung vitamin C, antioksidan, dan rendah akan lemak. Tanaman belimbing mempunyai dua spesies yaitu Averrhoa billimbi L, masyarakat biasanya menyebutnya sebagai belimbing wuluh dan Averrhoa carambola L atau sering disebut belimbing manis. Belimbing merupakan salah satu komoditas buahbuahan yang memiliki nilai ekonomis tinggi jika dikelola secara maksimal dan menggunakan bibit dengan varietas yang unggul. Tujuan penulisan tugas akhir ini yaitu untuk mempelajari proses budidaya belimbing manis (Averrhoa carambola L.) di Taman Buah Mekarsari. Metode pengumpulan data dalam penyusunan Tugas Akhir ini adalah dengan melakukan observasi lapangan, praktik langsung, wawancara, dokumentasi, konsultasi dan studi litelatur. Kesimpulan pada kegiatan pembibitan belimbing manis di Taman Buah mekarsari menggunakan sambung pucuk secara sambung pucuk. Jarak tanam dilakukan dengan melakukan penggemburan tanah, lubang tanam, pemisahan tanah top soil dan sub soil, pemupukan, penanaman serta pemeliharaan yang dilakukan yaitu penyiraman, pemangkasan, penyiangan, pemupukan organik dan anorganik, pengendalian HPT dan pembungkusan buah. Pasca Panen buah Pemasan buah belimbing manis yaitu dengan cara kunjungan petik buah langsung wisata dan di bursa buah wahana dan water kingdom
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > D3 Hortikultura |
Depositing User: | mrs Frika Adelaide Lubis |
Date Deposited: | 29 Apr 2021 05:32 |
Last Modified: | 29 Apr 2021 05:32 |
URI: | http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1313 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |