Yuningsih, Yuningsih (2020) TA : STUDI PELAKSANAAN PROGRAM KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA PROYEK KONSTRUKSI JALAN RIJID DI BENDUNGAN MARGATIGA LAMPUNG TIMUR. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.
![]() |
Text
TA YUNINGSIH.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Pembangunan Bendungan Margatiga adalah proyek strategis Nasional dengan luas 91.88 Ha di Lampung Timur yang mempunyai manfaat sebagai sarana irigasi, konservasi air dan pariwisata. Bendungan Margatiga yang sedang dalam tahap pembangunan dilaksanakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat dibagian Pengairan melalui Balai Besar Wilayah Sungai Mesuji Sekampung. Tujuan pelaksanaan Tugas Akhir (TA) adalah (i) Mengidentifikasi sumberdaya keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di Proyek Bendungan Margatiga, (ii) Mengevaluasi pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di Proyek Bendungan Margatiga. Prosedur kerja pelaksanaan TA secara garis besar adalah persiapan, pengumpulan dan identifikasi data serta evaluasi data. Tahap persiapan TA meliputi, studi pustaka tentang K3 sebagai bahan referensi dan tambahan pengetahuan, survei pendahuluan lokasi untuk mendapatkan gambaran umum kondisi lapangan dan identifikasi masalah untuk mengetahui masalah yang terjadi dalam upaya untuk menjalankan K3 dalam suatu proyek. Dari data-data yang telah terkumpul dilakukan analisa untuk mendapatkan hasil yang optimal untuk mengevaluasi penerapan K3. Analisa dilakukan dengan cara, membandingkan sarana dan program K3 diperusahaan dengan acuan perundang-undang dan mengevaluasi sarana dan program K3 diperusahaan dengan sarana peraturan perundang-undang. Sarana K3 pada Proyek Bendungan Margatiga adalah helm,rompi, name tag, sarung tangan, kaca mata sefety, masker, sepatu safety, APAR, penerangan, rambu peringatan dan pemagaran, spanduk K3, jaringan pengaman dan P3K. Program (K3) pada Proyek Bendungan Margatiga adalah safety morning, toolbox meeeting, safety patrol, kebersihan dan ketertiban area proyek dan safety induction. Hasil evaluasi penerapan K3 di Proyek Bendungan Margatiga adalah penerapan K3 pekerjaan penimbunan pada area jalan rijid, pekerjaan pengecoran pada area jalan rijid dan pekerjaan aktivitas kantor sudah sesuai dengan peraturan perundang-undang
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D3 Teknik Sumberdaya Lahan dan Lingkungan |
Depositing User: | mrs Frika Adelaide Lubis |
Date Deposited: | 19 Apr 2021 04:37 |
Last Modified: | 19 Apr 2021 04:37 |
URI: | http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1155 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |