TA : PENGENDALIAN HAMA KUMBANG TANDUK (Oryctes rhinoceros) SECARA KIMIAWI PADA TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) BELUM MENGHASILKAN

RUZKI, MAHLAN (2020) TA : PENGENDALIAN HAMA KUMBANG TANDUK (Oryctes rhinoceros) SECARA KIMIAWI PADA TANAMAN KELAPA SAWIT (Elaeis guineensis Jacq.) BELUM MENGHASILKAN. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Mahlan Ruzki 16721091.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kegiatan pengendalian hama pada tanaman belum menghasilkan (TBM) merupakan salah satu kegiatan pemeliharaan TBM selama 36 bulan. Perlakuan sistem replanting dengan sistem rumpuk menyebabkan banyak bahan organik yang membusuk sehingga menjadi tempat berkembang biak yang baik bagi hama kumbang tanduk (Oryctes rhinoceros). Hama O. rhinoceros dapat menyerang tanaman kelapa sawit sehingga dapat menghamabat pertumbuhan dan juga dapat mematikan tanaman apabila menyerang titik tumbuh kelapa sawit. Tujuan penulisan Tugas Akhir ini, yaitu menghitung persentase serangan hama O. rhinoceros dan mampu melaksanakan pengendalian hama O. rhinoceros pada tanaman kelapa sawit TBM di areal Divisi V dengan ferotrap dan secara kimia.Berdasarkan hasil sensus serangan O. rhinoceros di Divisi V kebun Sungai Buaya Estate sebelum dilakukan pengendalian pada Juli sebesar 6,90 % (serangan 10 pohon.ha-1 ) dan setelah dilakukan pengendalian pada September sebesar 0,96 % (serangan 1,4 pohon.ha-1 ). Ambang batas ekonomi serangan O. rhinocerosyaitu sebesar 5 pohon.ha-1 , jika serangan melebihi batas ambang ekonomi maka perlu dilakukan pengendalian secara kimiawi. Pengendalian yang dilakukan yaitu dengan perangkap feromon (ferotrap) dan pengendalian dengan insektisida berbahan aktif sipermetrin. Ferotrap yang menggunakan bahan kimia atraktan,yaitu feromon agregasi sintetik ethyl 4-methylactonoatiyang dapat menarik kumbang jantan dan betina, masa ekonomis feromon yaitu 2 bulan, dan ferotrap dipasang di setiap 5 ha. Pengendalian menggunakan insektisida berbahan aktif sipermetrin bersifat kontak dan racun lambung.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 01 Apr 2021 01:44
Last Modified: 01 Apr 2021 01:44
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/978

Actions (login required)

View Item View Item