TA : PERBANDINGAN SISTEM TANAM TEBU (Saccharum officinarum L.) DOUBLE OVERLAP 25% DENGAN OVERLAP 50%

Apriansyah, Gugus (2020) TA : PERBANDINGAN SISTEM TANAM TEBU (Saccharum officinarum L.) DOUBLE OVERLAP 25% DENGAN OVERLAP 50%. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TA GUGUS APRIANSYAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tebu merupakan tanaman perkebunan yang berperan penting sebagai bahan baku produksi gula. Guna meningkatkan produksi tanaman tebu, perlu dilakukan upaya yaitu penggunaan sistem tanam yang baik. Sistem tanam adalah cara penyusunan atau penanaman tebu dan cara penggunaan bibit pada suatu hamparan dengan tujuan mendapatkan produktivitas tebu per hektar setinggi-tingginya. Tujuan dari Tugas Akhir adalah menguasai sistem tanam tebu double overlap 25% dengan overlap 50%, membandingkan pertumbuhan tebu double overlap 25% dengan overlap 50%. Overlap merupakan cara penyusunan atau penanaman bibit tebu dengan dengan cara peletakan bibit yang saling berhadapan atau bertumpukan antar bibit. Peletakan bibit secara overlap dibagi beberapa sistem tanam diantaranya overlap 100%, overlap 50%, overlap 25% dan end to end. Metodologi pelaksanaan merupakan tahapan kegiatan, adapun tahapan pelaksanaan yaitu: pembuatan alur tanam, pemupukan, tebang bibit, dropping bibit, tata letak bibit, pencacahan bibit, penutupan bibit tebu (covering), dan pengamatan yang dilakukan adalah mengukur persentase perkecambahan, tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan tebu, dan diameter batang. Pertumbuhan sistem tanam double overlap 25% dengan persentase perkecambahannya 90,28%, tinggi tanaman 41,6 cm, jumlah daun 20,6 helai, jumlah anakan 23,6 dan diameter batang 3,6 mm. Sementara pada sistem tanam overlap 50% dengan persentase perkecambahannya 66,65%, tinggi tanaman 49 cm, jumlah daun 16 helai, jumlah anakan 16, dan diameter batang 3,7 mm. Pertumbuhan tebu pada sistem tanam double overlap 25% sedikit terhambat, namun hasil persentase petumbuhan dan populasinya lebih baik dibandingkan dengan menggunakan sistem tanam overlap 50%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 24 Mar 2021 07:48
Last Modified: 24 Mar 2021 07:48
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/907

Actions (login required)

View Item View Item