TA : PENERAPAN PROSES PRODUKSI PAKCOY HIJAU HIDROPONIK DI JAYA ANGGARA FARM BANDAR LAMPUNG

Lisa, Dwi Meriana (2020) TA : PENERAPAN PROSES PRODUKSI PAKCOY HIJAU HIDROPONIK DI JAYA ANGGARA FARM BANDAR LAMPUNG. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
tugas akhir Dwi Meriana Lisa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (20MB)

Abstract

Jaya Anggara Farm adalah salah satu pelaku bisnis sayuran yang menggunakan teknik budidaya hidroponik di Lampung, salah satu sayuran yang dibudidaya yaitu pakcoy Hijau. Masalah yang ada di Jaya Anggara Farm yaitu permintaan pakcoy hijau sebanyak 300 kg/bulan, tetapi penjualan pakcoy hijau hanya 146,4 kg/bulan dan target penjualan sebanyak 300 kg/bulan tidak tercapai karena terdapat ketidaksesuaian standar operasional pelaksanaan (SOP) pada proses produksi yang dilakukan oleh karyawan sehingga mengalami penurunan hasil produksi yang tidak menentu. Penerapan proses produksi pakcoy hijau hidroponik bertujuan untuk: 1) Menjelaskan penerapan SOP pada proses produksi pakcoy hijau hidroponik di Jaya Anggara Farm. 2) Mengidentifikasi ketidaksesuaian SOP pada proses produksi pakcoy hijau hidroponik di Jaya Anggara Farm. Metode yang digunakan yaitu metode kualitatif, kuantitatif dan wawancara untuk memperoleh data primer dan sekunder. Berdasarkan hasil dan pembahasan dapat diketahui bahwa: 1). SOP yang diterapkan meliputi kegiatan persemaian, pembibitan 1, pembibitan 2, penanaman, perawatan, dan panen. 2) Ketidaksesuaian SOP pada proses produksi pakcoy hijau hidroponik terdapat pada kegiatan persemaian, penanaman, pemeliharaan, dan panen. Kegiatan pembibitan 1 dan pembibitan 2 telah mengikuti SOP yang diterapkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 26 Feb 2021 05:01
Last Modified: 26 Feb 2021 05:01
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/729

Actions (login required)

View Item View Item