Sistem Pengupahan Pekerja Harian Departemen Plantation di Wilayah Divisi II PT Pemuka Sakti Manis Indah

Sari, Putu Suprabe and Trisnanto, Teguh Budi and Handayani, Sri (2017) Sistem Pengupahan Pekerja Harian Departemen Plantation di Wilayah Divisi II PT Pemuka Sakti Manis Indah. Makalah Ilmiah Mahasiswa.

[img]
Preview
Text
7. Jurnal Putu Indo fik.pdf

Download (141kB) | Preview

Abstract

PT Pemuka Sakti Manis Indah (PT PSMI) merupakan perusahaan swasta yang bergerak dalam bidang perkebunan tebu dan industri gula. PT PSMI memiliki pekerja harian yang terbagi kedalam beberapa wilayah kerja yang salah satunya adalah wilayah Divisi II memiliki jumlah pekerja harian terbanyak yaitu 589 orang sehingga kegiatan perkebunan lebih banyak dikerjakan di wilayah tersebut. Salah satu kegiatan perkebunan yang dilakukan oleh pekerja harian adalah kegiatan perawatan atau pemeliharaan tebu secara manual (maintenance manual). Kegiatan ini dikerjakan oleh 90 orang pekerja harian. Tujuan dari penyusunan tugas akhir ini adalah menjelaskan prosedur pengupahan pekerja harian dan menghitung besarnya upah pekerja harian yang melaksanakan kegiatan perawatan atau pemeliharaan tanaman tebu secara manual di wilayah Divisi II PT Pemuka Sakti Manis Indah. Metode analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil dan pembahasan adalah (1) menguraikan prosedur-prosedur pengupahan yang tergambar dalam sebuah flowchart dan menjelaskan dengan interpretasi yang tepat, (2) menghitung besarnya upah pekerja harian berdasarkan perhitungan upah harian dan upah borongan. Kesimpulan adalah (1) prosedur-prosedur pengupahan pekerja harian adalah prosedur pencatatan waktu dan hasil kegiatan, prosedur pembuatan daftar upah, prosedur pembayaran upah, (2) besarnya upah pekerja harian adalah Rp6.010.220,00 yang dihitung berdasarkan upah harian dan upah borongan. Prosedur-prosedur pengupahan dan perhitungan besarnya upah pekerja harian yang melaksanakan kegiatan perawatan atau pemeliharaan tanaman tebu secara manual di wilayah Divisi II disusun dalam sebuah sistem pengupahan. Kata Kunci: Prosedur, Upah, Tebu.

Item Type: Article
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: > Prodi Agibisnis
> Prodi Agibisnis
Depositing User: Mr Wanto Wiyadi
Date Deposited: 22 Sep 2017 09:40
Last Modified: 22 Sep 2017 09:40
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/67

Actions (login required)

View Item View Item