TA : PERBANYAKAN ANGGREK DENDROBIUM SECARA IN VITRO DI DEPARTEMEN RISET PT. PETROKIMIA GRESIK JAWA TIMUR

Mahmudah, Rika (2023) TA : PERBANYAKAN ANGGREK DENDROBIUM SECARA IN VITRO DI DEPARTEMEN RISET PT. PETROKIMIA GRESIK JAWA TIMUR. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover_Rika Mahmudah_20712046.pdf

Download (452kB)
[img] Text
Ringkasan_Rika Mahmudah_20712046.pdf

Download (499kB)
[img] Text
Bab 1 & 2_Rika Mahmudah_20712046.pdf

Download (655kB)
[img] Text
Daftar Putaka_Rika Mahmudah_20712046.pdf

Download (483kB)
[img] Text
FullTeks_TA Rika Mahmudah_20712046.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (14MB)
[img] Text
BebasPlagiarisme_RikaMahmudah_20712046.pdf

Download (9MB)

Abstract

Anggrek merupakan salah satu tanaman hias yang digemari semua kalangan masyarakat. Salah satu anggrek favorit di Indonesia adalah Dendrobium. Dendrobium umumnya memiliki warna dasar putih, ungu, merah, dan kuning. Dendrobium hibrida hasil rakitan memiliki warna yang lebih beragam. Upaya pelestarian anggrek Dendrobium dapat dilakukan melalui perbanyakan secara generatif. Namun morfologi bunga yang tidak memungkinkan anggrek menyerbuk sendiri mengakibatkan proses penyerbukan memerlukan bantuan manusia. Upaya perbanyakan secara generatif harus dilakukan dengan teknik khusus, yaitu dengan In Vitro, karena biji anggrek memiliki ukuran yang sangat kecil dan mengandung cadangan makanan yang sangat sedikit. Perbanyakan generatif secara In Vitro pada anggrek Dendrobium memungkinkan untuk mendapat bibit dalam jumlah banyak dan motif yang seragam. Tujuan dari penulisan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui tahapan perbanyakan anggrek Dendrobium secara In Vitro di Departemen Riset PT Petrokimia Gresik Jawa Timur. Metode pengambilan data yang dilakukan dalam penyusunan tugas akhir ini yaitu praktik langsung, observasi lapang, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Tahapan pelaksanaan perbanyakan anggrek Dendrobium secara In Vitro meliputi persiapan bahan eksplan, pembuatan larutan stok dan media kultur, penanaman biji anggrek Dendrobium, subkultur, pengakaran, dan aklimatisasi. Sebaiknya dalam melakukan kegiatan di labolatorium harus memperhatikan ketelitian dan ketepatan penanaman anggrek, dan setiap kegiatan yang dilakukan hendaknya memperhatikan SOP yang berlaku di perusahaan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > D3 Hortikultura
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 14 Mar 2024 02:32
Last Modified: 14 Mar 2024 02:32
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/5544

Actions (login required)

View Item View Item