TA : RESPON PEMBERIAN DOSIS PUPUK KANDANG TERHADAP TANAMAN JAGUNG (Zea mays, L.) DI KEBUN PERCOBAAN TAMAN BOGO LAMPUNG TIMUR

Anjarwati, Nindi (2023) TA : RESPON PEMBERIAN DOSIS PUPUK KANDANG TERHADAP TANAMAN JAGUNG (Zea mays, L.) DI KEBUN PERCOBAAN TAMAN BOGO LAMPUNG TIMUR. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover_Nindi Anjarwati_20711040.pdf

Download (352kB)
[img] Text
Ringkasan_Nindi Anjarwati_20711040.pdf

Download (329kB)
[img] Text
Bab 1 & 2 _Nindi Anjarwati_20711040.pdf

Download (580kB)
[img] Text
Daftar pustaka_Nindi Anjarwati_20711040.pdf

Download (447kB)
[img] Text
Full teks TA_Nindi Anjarwati_20711040.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img] Text
Bebas plagiarisme_Nindi Anjarwati_20711040(9_).pdf

Download (554kB)

Abstract

Jagung (Zea mays, L.) merupakan salah satu komoditas utama tanaman pangan yang mempunyai peranan penting dan strategis dalam peningkatan perekonomian Indonesia. Peningkatan produksi jagung dapat dilakukan dengan beberapa cara salah satunya dengan pemberian pupuk kandang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pemberian dosis pupuk kandang terhadap tanaman jagung (Zea mays, L.). Penelitian dilaksanakan di Kebun Percobaan Taman Bogo, Lampung Timur pada bulan Februari sampai Juni 2023. Alat yang digunakan dalam kegiatan penelitian yaitu, tugal, meteran, ember, tali tambang, sprayer, label, jangka sorong, mistar tinggi tanaman, karung, tali rafia dan alat tulis. Bahan yang digunakan yaitu benih jagung bisi 18, pupuk urea, pupuk NPK, pupuk kandang sapi dan herbisida kontak. Metode penelitian ini menggunakan enam perlakuan yaitu: p1 : tanpa pupuk kandang, p2 : 2 ton pukan, p3 : 5 ton pukan, p4 : 10 ton pukan, p5 : 25 ton pukan, p6 : 50 ton pukan. Perlakuan diulang sebanyak 3 kali dan masing-masing ulangan ada 10 sampel tanaman. Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang dan berat tongkol basah. Pemberian pupuk kandang sapi menghasilkan tinggi tanaman dengan hasil paling tinggi terdapat pada perlakuan 6 dengan dosis 50 ton/ha dengan rata-rata sebesar 159,34 cm. Pemberian pupuk kandang sapi menghasilkan jumlah daun dengan hasil paling tinggi terdapat pada perlakuan 6 dengan dosis 50 ton/ha dengan rata-rata sebesar 10,57 helai. Pemberian pupuk kandang sapi menghasilkan diameter batang dengan hasil paling tinggi terdapat pada perlakuan 6 dengan dosis 50 ton/ha dengan rata-rata sebesar 2,50 cm. Pemberian pupuk kandang sapi menghasilkan berat tongkol basah dengan hasil paling tinggi terdapat pada perlakuan 5 ton/ha sebesar 12,50 kg. Hasil penelitian memperoleh bahwa pemberian pupuk kandang memberikan peningkatan pada hasil pertumbuhan terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang dan berat tongkol basah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D3 Produksi Tanaman Pangan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 13 Mar 2024 04:07
Last Modified: 13 Mar 2024 04:07
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/5446

Actions (login required)

View Item View Item