SKRIPSI : UJI DAYA HASIL PENDAHULUAN LIMA GALUR JAGUNG (Zea mays L.) HIBRIDA DI LAHAN POLITEKNIK NEGERI LAMPUNG

Zaen, Ayu Enita (2022) SKRIPSI : UJI DAYA HASIL PENDAHULUAN LIMA GALUR JAGUNG (Zea mays L.) HIBRIDA DI LAHAN POLITEKNIK NEGERI LAMPUNG. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover Ayu Enita zaen - Ayu Enita Zain.pdf

Download (209kB)
[img] Text
Ringkasan Ayu Enita Zaen - Ayu Enita Zain.pdf

Download (149kB)
[img] Text
Bab I & II Ayu Enita Zaen - Ayu Enita Zain.pdf

Download (203kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA Ayu Enita Zaen - Ayu Enita Zain.pdf

Download (288kB)
[img] Text
Ta Full Ayu Enita Zaen - Ayu Enita Zain.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Halaman Pengesahan, Halaman persetujuan, bebas plagiarisme - Ayu Enita Zain.pdf

Download (342kB)

Abstract

Jagung (Zea mays L.) berasal dari Amerika, merupakan salah satu komoditas tanaman pangan yang memiliki peran penting dalam pembangunan sektor pertanian nasional. Permintaan jagung di Indonesia terus meningkat dari tahun ke tahun, hal ini terjadi karena bertambahnya jumlah penduduk dan pesatnya sektor industri khususnya industri yang membutuhkan bahan baku jagung. Permintaan jagung yang terus meningkat dari tahun ketahun membuat pemerintah melakukan beberapa upaya untuk terus menjaga kestabilan kebutuhan jagung dalam negeri, seperti menggunakan varietas ungul jagung hibrida dan komposit untuk meningkatkan hasil produksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya hasil lima galur jagung yang ditanam, yang nantinya dapat dilepas sebagai varietas unggul baru. Penelitian ini dirancang dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan satu faktor perlakuan. Penelitian ini menggunakan lima galur hibrida yaitu B, F, E, D, dan L dengan tiga kali ulangan. Data pengamatan yang diperoleh dianalis menggunakan analisis ragam (uji F) pada taraf 5%. Apabila terdapat beda nyata (F hitung > F tabel 5%) maka akan dilanjutkan dengan uji BNT pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan, 1) Produktivitas dari lima galur tanaman jagung yang ditanam yaitu galur B, F, E, D, dan L menunjukkan hasil yang tidak berbeda nyata atau setara. 2) Berdasarkan uji lanjut statistik Galur B, D, dan L memiliki sudut daun paling sempit dibandingkan dengan dua galur lainnya yaitu galur F dan E, sehingga galur B, D, L dapat di tanam pada jarak tanam yang rapat agar produktivitas tanaman menjadi lebih tinggi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D4 Teknologi Pembenihan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 04 Apr 2023 01:37
Last Modified: 04 Apr 2023 01:37
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/3854

Actions (login required)

View Item View Item