TA : ANALISIS USAHA PENGGEMUKAN SAPI POTONG DI KPT MAJU SEJAHTERA KECAMATAN TANJUNG SARI KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

Lestari, Ade Puja (2022) TA : ANALISIS USAHA PENGGEMUKAN SAPI POTONG DI KPT MAJU SEJAHTERA KECAMATAN TANJUNG SARI KABUPATEN LAMPUNG SELATAN. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
file cover - Ade Puja Lestari.pdf

Download (192kB)
[img] Text
file abstrak - Ade Puja Lestari.pdf

Download (149kB)
[img] Text
bab 1 dan bab 2 - Ade Puja Lestari.pdf

Download (487kB)
[img] Text
file Daftar Pustaka - Ade Puja Lestari.pdf

Download (259kB)
[img] Text
Acc Cetak Ade Puja Lestari 19751002 - Ade Puja Lestari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
surat pernyataan - Ade Puja Lestari.pdf

Download (127kB)

Abstract

Salah satu usaha perternakan yang sedang dikembangkan adalah usaha penggemukan sapi potong. Perkembangan usaha sapi potong semakin hari semakin meningkat oleh karena itu, diperlukan suatu usaha untuk memenuhi kebutuhan akan daging sapi tersebut. Ternak sapi, khususnya sapi potong merupakan salah satu sumber penghasil protein hewani yang berupa daging yang bernilai ekonomis. Pengetahuan akan pentingnya analisis usaha penggemukan sangat berpengaruh terhadap tingkat keberhasilan dalam usaha perternakan guna memperoleh produktivitas sapi potong yang baik. Kabupaten Lampung Selatan terkenal akan perternakannya salah satunya di Desa Wawasan yang berada di Kecamatan Tanjung Sari Lampung Selatan. Masyarakat Tanjung Sari sudah banyak yang memiliki usaha ternak sapi salah satunya sapi potong. KPT Maju Sejahtera merupakan salah satu perternakan di Provinsi Lampung yang bergerak di bidang penggemukan sapi potong yang membudidayakan berbagai jenis sapi potong untuk digemukkan. Bangsa sapi yang digemukan adalah Brahman Croos, Simmental, Limousin, dan Brangsu dengan jumlah 20 ekor sapi. Tujuan Tugas Akhir ini untuk mengetahui analisis usaha penggemukan sapi potong untuk menghasilkan pertambahan bobot sapi semaksimal mungkin dan dalam waktu sesingkat mungkin. Pelaksanaan analisis usaha penggemukan sapi potong meliputi pemilihan bakalan, perkandangan, dan pemeliharaan meliputi pemberian pakan dan kesehatan atau pengendalian penyakit. Biaya usaha penggemukan sapi potong dibedakan menjadi dua, yaitu biaya tetap dan biaya variabel. Penerimaan yang besar akan meningkatkan pendapatan bagi KPT Maju Sejahtera. Analisis usaha penggemukan sapi potong dapat digunakan untuk mengetahui seberapa besar keuntungan yang akan diperoleh KPT Maju Sejahtera. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis biaya produksi, harga pokok penjualan, keuntungan, penerimaan, R/C Ratio, dan B/C Ratio. Berdasarkan hasil pembahasan total biaya yang dikeluarkan untuk usaha penggemukan sapi potong sebesar Rp441.216.750, HPP sebesar Rp70.441/kg, penerimaan sebesar Rp485.338.490, keuntungan sebesar Rp44.121.740, R/C sebesar 1,10 dan B/C Ratio sebesar 0,09, maka dapat dinyatakan usaha penggemukan sapi potong di KPT Maju Sejahtera layak untuk dilanjutkan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Agibisnis
Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Agibisnis
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 15 Dec 2022 03:52
Last Modified: 15 Dec 2022 03:52
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/3133

Actions (login required)

View Item View Item