APLIKASI PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN PADA RUMAH SAKIT Hi. MUHAMMAD YUSUF LAMPUNG UTARA

Novita, Peny and Supriyatna, Agiska Ria and Jaya, Tri Sandhika (2018) APLIKASI PENDAFTARAN PASIEN RAWAT JALAN PADA RUMAH SAKIT Hi. MUHAMMAD YUSUF LAMPUNG UTARA. Karya Ilmiah Mahasiswa.

[img] Text
Jurnal_PenyNovita15753052.pdf

Download (442kB)

Abstract

Pendaftaran pasien merupakan bagian terdepan dari pelayanan Rumah Sakit, di sini pasien di data identitas dan keperluan kunjungannya ke Rumah Sakit. Bagian pendaftaran ini sangat penting karena menjadi acuan data pasien untuk proses-proses berikutnya, apabila proses di bagian pendaftaran salah, maka proses data pasien di bagian lain juga otomatis akan salah. Bagian pendaftaran atau registrasi ini mencatat informasi tentang data pribadi pasien dan data lain yang diperlukan seperti penanggung pasien, asuransi, pekerjaan, alamat darurat dan lainnya. Tujuan dari tugas akhir ini adalah menghasilkan aplikasi pendaftaran pasien rawat jalan yang di bangun menggunakan metode prototype dan black-box testing sebagai metode pengujiannya. Manfaat pembuatan aplikasi adalah beberapa solusi untuk masalah yang dihadapi oleh petugas pendaftaran rumah sakit, seperti pengolahan data pendaftaran supaya lebih terstruktur dan rapi sehingga meminimalkan kesalahan dalam pencatatan data pasien, serta dalam proses pencarian data lebih cepat dan mudah. Kata kunci: Pendaftaran pasien, Rawat jalan, Prototype, Black-box testing

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: > Prodi Manajemen Informatika
> Prodi Manajemen Informatika
Depositing User: Mr Wanto Wiyadi
Date Deposited: 12 Oct 2018 08:14
Last Modified: 12 Oct 2018 08:14
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/306

Actions (login required)

View Item View Item