TA : KESESUAIAN SURAT PERSETUJUAN BERLAYAR (SPB) DAN SURAT TANDA BUKTI LAPOR KEDATANGAN KAPAL (STBLKK) 2019 – 2021 DI PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA (PPS) NIZAM ZACHMAN JAKARTA

Suhermansyah, Novia Claudia (2022) TA : KESESUAIAN SURAT PERSETUJUAN BERLAYAR (SPB) DAN SURAT TANDA BUKTI LAPOR KEDATANGAN KAPAL (STBLKK) 2019 – 2021 DI PELABUHAN PERIKANAN SAMUDERA (PPS) NIZAM ZACHMAN JAKARTA. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
Cover TA Novia - Novia Claudia.pdf

Download (86kB)
[img] Text
ABSTRAK TA NOVIA - Novia Claudia.pdf

Download (124kB)
[img] Text
BAB 1 DAN BAB 2 - Novia Claudia.pdf

Download (758kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA TA NOVIA - Novia Claudia.pdf

Download (14kB)
[img] Text
LAPORAN TA NOVIA CLAUDIA S. - Novia Claudia.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
NOVIA CLAUDIA SUHERMANSYAH - Novia Claudia.pdf

Download (56kB)

Abstract

Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Nizam Zachman merupakan suatu Unit Pelaksana Teknis (UPT) dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang berada di bawah dan bertangggung jawab kepada Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap. Terdapat beberapa unit pelayanan yang ada di PPS Nizam Zachman Jakarta yang salah satunya adalah unit pelayanan Surat Persetujuan Berlayar (SPB) dan Surat Tanda Bukti Lapor Kedatangan Kapal (STBLKK). Adapun tujuan yang penyusunan Laporan Tugas Akhir ini yaitu, mengetahui jumlah penerbitan SPB, mengetahui jumlah penerbitan STBLKK, dan mengetahui kesesuaian penerbitan SPB dan STBLKK di PPS Nizam Zachman Jakarta. Tempat pengambilan data adalah Pelabuhan Perikanan Samudra Nizam Zachman Jakarta yang beralamat di jalan Tuna Raya No.1, Muara Baru Ujung, Penjaringan, Jakarta Utara, DKI Jakarta 14440. Waktu pelaksanaan pengambilan data dimulai pada 1 Maret 2022 – 23 April 2022. Metode yang digunakan dalam melakukan pengambilan data terbagi menjadi dua data yaitu dengan mengambil data primer dan data sekunder. Adapun data primer yang diambil adalah observasi dan dokumentasi yang dilakukan di PPS Nizam Zachman dan data sekunder yang didapatkan adalah data excel SPB dan STBLKK Tahun 2019 – 2021. Hasil dan pembahasan yang didapat yaitu masing – masing tahun dari jumlah penerbitan SPB dan STBLKK diantaranya; pada tahun 2019 jumlah penerbitan SPB sebesar 3.315 kapal dan jumlah penerbitan STBLKK sebesar 3.118 kapal, pada tahun 2020 jumlah penerbitan SPB sebesar 3.706 kapal dan jumlah penerbitan STBLKK sebesar 3.643 kapal, pada tahun 2021 jumlah penerbitan SPB sebesar 4.007 kapal dan jumlah penerbitan STBLKK sebesar 4.103 kapal. Kesesuaian penerbitan baik SPB maupun STBLKK belum sesuai, hal ini karena jumlah penerbitan antara keduanya tidaklah sama/lebih banyak penerbitan SPB dibandingkan STBLKK.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Perikanan Tangkap
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 14 Dec 2022 02:25
Last Modified: 14 Dec 2022 02:25
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2881

Actions (login required)

View Item View Item