TA : PENGKAYAAN PAKAN INDUK UNTUK MENINGKATKAN HASIL PEMIJAHAN IKAN BANDENG (Chanos chanos Forsskal)

BUWONO, ABDI (2021) TA : PENGKAYAAN PAKAN INDUK UNTUK MENINGKATKAN HASIL PEMIJAHAN IKAN BANDENG (Chanos chanos Forsskal). Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
(1) COVER - buwono abdi.pdf

Download (51kB)
[img] Text
(2) ABSTRAK - buwono abdi.pdf

Download (186kB)
[img] Text
(3) BAB 1 - 2 - buwono abdi.pdf

Download (329kB)
[img] Text
(4) DAFTAR PUSTAKA - buwono abdi.pdf

Download (236kB)
[img] Text
(5) FULL Teks - 17742001 - buwono abdi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (783kB)
[img] Text
PLAGIAT - buwono abdi.pdf

Download (473kB)

Abstract

Ikan bandeng merupakan salah satu komoditas yang memiliki keunggulan komparatif dan strategis apabila dibandingkan dengan komoditas perairan yang lainnya, dikarenakan teknik dari pembesaran dan pembenihan ikan bandeng telah berkembang luas di masyarakat, sehingga budidaya ikan bandeng (Chanos chanos) di Indonesia memiliki prospek yang sangat baik untuk terus dikembangkan. Untuk mendapatkan telur ikan bandeng yang berkualitas harus memperhatikan dan menerapkan sistem pengelolaan induk, pengelolaan kualitas air, dan pemberian pakan. Pemberian pakan yang baik pada proses pemijahan yaitu harus diketahui secara intensif dari segi kandungan protein dan waktu pemberian pakan yang sesuai. Untuk memperoleh telur yang unggul, perlu dilakukan peningkatan nutrisi pakan induk dengan cara pengkayaan. Pakan buatan pada induk ditambah dengan vitamin E, vitamin C, telur bebek, madu dan Spirulina. Tujuan dari pembuatan Laporan Tugas Akhir ini adalah untuk mengetahui teknik pemijahan, Fekunditas, HR dan SR ikan bandeng (Chanos chanos). Metode pengumpulan data yang digunakan untuk penyusunan laporan TA ini adalah dengan data primer dan sekunder. Waktu pengambilan data dimulai pada tanggal 03 sampai 23 Maret 2020 bertempat di Balai Besar Perikanan Budidaya Air Payau (BBPBAP) Jepara, Jawa Tengah. Untuk mendapatkan telur yang berkualitas, dilakukannya proses pengkayaan atau peningkatan nutrisi yang sesuai dengan kebutuhan induk. Hasil fekunditas 943.250 butir, HR sebesar 85% dan SRyang diperoleh dari pengamatan yang dilakukan yaitu 45%. Jadi proses pengkayaan sangat berpengaruh terhadap proses pemijahan dan pembenihan ikan Bandeng (Chanos chanos Forsskal).

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Budidaya Perikanan
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 04 Oct 2022 01:55
Last Modified: 04 Oct 2022 01:55
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2707

Actions (login required)

View Item View Item