SKRIPSI : SELEKSI GULUD GANDA UBI JALAR (Ipomoea Batatas L.) DARI INDUK BETINA BETA-2 UNTUK MENDAPATKAN WARNA DAGING SELAIN ORANYE, RASA MANIS, DAN UMUR GENJAH

Patoni, Patoni (2021) SKRIPSI : SELEKSI GULUD GANDA UBI JALAR (Ipomoea Batatas L.) DARI INDUK BETINA BETA-2 UNTUK MENDAPATKAN WARNA DAGING SELAIN ORANYE, RASA MANIS, DAN UMUR GENJAH. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
cover - Patoni.pdf

Download (213kB)
[img] Text
ringkasan - Patoni.pdf

Download (149kB)
[img] Text
bab 1 dan bab 2 - Patoni.pdf

Download (301kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA - Patoni.pdf

Download (267kB)
[img] Text
Patoni_17713034 - Patoni.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
SURAT PERNYATAAN BEBAS PLAGIAT - Patoni.pdf

Download (29kB)

Abstract

Ubi jalar (Ipomoea batatas L.) merupakan komoditas pangan penting sebagai sumber karbohidrat yang cukup tinggi. Ubi jalar juga merupakan salah satu makanan pokok bagi sekelompok penduduk indonesia, oleh karena itu tanaman ubi jalar ikut memegang peran penting di dalam lambung pangan nasional. Selain itu, tanaman ubi jalar juga memegang peran yang besar dalam perekonomian nasional, terutama dikalangan masyarakat pedesaan di Indonesia. Salah satu masalah yang dihadapi dalam pengembangan ubi jalar adalah tingkat produksi yang masih rendah. Oleh karena itu, untuk meningkatkan produksi ubi jalar harus dilakukan perakitan klon baru untuk mendapatkan hasil produksi yang teinggi, rasa manis, dan umur yang genjah. Pelaksanaan perakitan ubi jalar melalui beberapa tahapan seleksi salah satunya adalah seleksi gulud ganda, dengan memilih beberapa tanaman yang terbaik dari suatu populasi tanaman yang telah ada. Penelitian ini dilaksanakan pada bulai Februari sampai Juni 2020 di Politeknik Negeri Lampung. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode rancangan acak kelompok dengan mengamati morfologi tanaman dan menggunakan 2 ulangan. klon-klon yang terpilih berdasarkan parameter pengamatan dan kriteria yang diinginkan yaitu ubi jalar yang memiliki warna daging selain oranye, rasa manis, serta umur yang genjah. Dari penelitian ini diperoleh klon yang memiliki warna daging selain oranye dan rasa manis yaitu klon NB-02, NB-07, NB-18, NB-24, NB-32, NB-37, NB-41, NB-44, NB-56, dan NB-64. Namun tidak ada klon yang memiliki hasil tinggi atau berumur genjah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D4 Teknologi Pembenihan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 28 Apr 2022 05:54
Last Modified: 28 Apr 2022 05:54
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2584

Actions (login required)

View Item View Item