SKRIPSI : KARAKTERISASI DAN AKLIMATISASI TOMAT MINI MERAH, KUNING, DAN RAINBOW PADA KONDISI LINGKUNGAN LABORATORIUM DAN GREENHOUSE

Sari, Febri Kurnia (2021) SKRIPSI : KARAKTERISASI DAN AKLIMATISASI TOMAT MINI MERAH, KUNING, DAN RAINBOW PADA KONDISI LINGKUNGAN LABORATORIUM DAN GREENHOUSE. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
(1) Cover - Febri Kurnias.pdf

Download (512kB)
[img] Text
(2) Abstrak - Febri Kurnias.pdf

Download (520kB)
[img] Text
(3) Bab I dan Bab II - Febri Kurnias.pdf

Download (961kB)
[img] Text
(4) Daftar Pustaka - Febri Kurnias.pdf

Download (483kB)
[img] Text
Febri Kurnia Sari - 17713013 - Febri Kurnias.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
[img] Text
Surat Pernyataan Orisinalitas - Febri Kurnias.pdf

Download (1MB)

Abstract

Micro-Tom (Solanum lycopersicum cv. Micro-Tom) adalah tanaman tomat introduksi yang berukuran kecil serta bersiklus hidup singkat. Sifat unik dari tanaman tomat mini Micro-Tom ini bisa digunakan sebagai variasi sumber genetik dalam upaya peningkatan kualitas tomat pada program pemuliaan. Karakterisasi dilakukan untuk mengeksplorasi lebih dalam mengenai karakter suatu kultivar. Tujuan dari penelitian ini untuk mengkarakterisasi sifat yang muncul berdasarkan pengamatan variabel kuantitatif dan kualitatif serta melakukan observasi terhadap aklimatisasinya. Penelitian ini dilaksanakan di laboratorium dan greenhouse Politeknik Negeri Lampung mulai dari September 2020 sampai Maret 2021. Bahan yang dipakai adalah benih tomat mini Micro-Tom merah, kuning, dan rainbow yang dibudayakan secara hidroponik menggunakan rakit apung. Identifikasi karakter dilakukan memakai deskriptor tomat berstandar internasional UPOV dan IPGRI. Variabel pengamatan terdiri atas 14 karakter kuantitatif dan 33 karakter kualitatif. Terdapat variasi pada sifat pertumbuhan, pembungaan, dan pembuahan yang nampak pada masing-masing jenis tomat mini Micro-Tom serta setiap jenis tomat mini Micro-Tom menunjukkan respon pertumbuhan yang beragam pada kondisi lingkungan yang berbeda sehingga diduga bahwa terjadinya keragaman morfologi diakibatkan oleh pengaruh genetik dan lingkungan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D4 Teknologi Pembenihan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 28 Apr 2022 05:49
Last Modified: 28 Apr 2022 05:49
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2574

Actions (login required)

View Item View Item