TA : PEMBUATAN PETA JARINGAN JALAN KECAMATAN ENGGAL KOTA BANDAR LAMPUNG BERBASIS WEBGIS

Fadli, Rizki Muhammad (2021) TA : PEMBUATAN PETA JARINGAN JALAN KECAMATAN ENGGAL KOTA BANDAR LAMPUNG BERBASIS WEBGIS. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
1. Cover - Rizki Muhammad Fadli.pdf

Download (229kB)
[img] Text
3. Abstrak - Rizki Muhammad Fadli.pdf

Download (9kB)
[img] Text
Bab 1-2 - Rizki Muhammad Fadli.pdf

Download (333kB)
[img] Text
16. Dapus - Rizki Muhammad Fadli.pdf

Download (188kB)
[img] Text
Rizki Muhammad Fadli-18731035 - Rizki Muhammad Fadli.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)
[img] Text
surat pernyataan Rizki - Rizki Muhammad Fadli.pdf

Download (277kB)

Abstract

Jalan mempunyai peranan penting yang menyangkut perwujudan perkembangan antar wilayah yang seimbang, pemerataan hasil pembangunan serta pemantapan dan keamanan nasional dalam rangka mewujudkan pembangunan nasional. Jaringan jalan di Kota Bandar Lampung dapat dikatakan cukup padat karena merupakan ibukota dari Provinsi Lampung, salah satunya jaringan jalan di Kecamatan Enggal. Banyaknya pergerakan aktivitas yang ada, maka diperlukan informasi mengenai jaringan jalan di wilayah tersebut. Tujuan dari tugas akhir ini adalah membuat peta, mengklasifikasi, serta menyajikan informasi jaringan jalan Kecamatan Enggal Kota Bandar Lampung berbasis WebGIS. Pembuatan peta dilakukan dengan metode tracking GPS yang diolah menggunakan ArcGIS, kemudian dilakukan penambahan data atribut dengan menggunakan Calculate Geometry pada Table Attribute. Hasil pengolahan ArcGIS selanjutnya diunggah ke dalam ArcGIS Online sehingga terbentuklah WebGIS yang memuat informasi jaringan jalan Kecamatan Enggal Kota Bandar Lampung. Peta tersebut menginformasikan 93 ruas jalan yang tersebar pada 6 kelurahan. Ruas jalan terbanyak didominasi oleh Kelurahan Rawa Laut sebanyak 31 ruas dengan panjang jalan 11,033 km, dan ruas jalan paling sedikit didominasi oleh Kelurahan Pelita sebanyak 5 ruas dengan panjang jalan 1,723 km. Jaringan jalan Kecamatan Enggal terbagi menjadi 5 klasifikasi, yaitu 5 ruas jalan arteri sekunder, 2 ruas jalan kolektor primer, 9 ruas jalan kolektor sekunder, 40 ruas jalan lingkungan sekunder, dan 20 ruas jalan lokal sekunder.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknologi Pertanian > Prodi D3 Teknik Sumberdaya Lahan dan Lingkungan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 28 Apr 2022 04:34
Last Modified: 28 Apr 2022 04:34
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2445

Actions (login required)

View Item View Item