TA : PELAKSANAAN PANEN TANDAN BUAH SEGAR (TBS) KELAPA SAWIT (Elais guineensis Jacq.)

Kusuma, David Jihan (2021) TA : PELAKSANAAN PANEN TANDAN BUAH SEGAR (TBS) KELAPA SAWIT (Elais guineensis Jacq.). Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
1. COVER - David Jihan.pdf

Download (60kB)
[img] Text
2. ABSTRAK - David Jihan.pdf

Download (248kB)
[img] Text
3. BAB I DAN II - David Jihan.pdf

Download (214kB)
[img] Text
4. DAFTAR PUSTAKA - David Jihan.pdf

Download (184kB)
[img] Text
5. LENGKAP - David Jihan.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
542FB23C-10B0-4E17-9789-19D1C28D6163-dikonversi - David Jihan.pdf

Download (2MB)

Abstract

Panen merupakan pemotongan tandan buah segar (TBS) dari pohon yang telah memenuhi kriteria buah masak. Tanaman kelapa sawit mulai berbunga dan membentuk buah setelah berumur 2 - 3 tahun, buah akan masak sekitar umur 5 - 6 bulan setelah penyerbukan. Keberhasilan pemanenan akan menunjang pencapaian produktifitas tanaman dan rendemen minyak sawit yang dihasilkan. Sebaliknya, kegagalan panen akan menghambat dan menurunkan produktivitas tanaman kelapa sawit. Pengelolaan tanaman yang sudah baik dan produktifitas tanaman yang tinggi tidak ada artinya jika pelaksanaan panen tidak dilaksanakan secara optimal. Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui angka kerapatan panen (AKP), estimasi dan realisasi produksi TBS, kebutuhan tenaga kerja dan jumlah truk penganggkut TBS, selama 6 kali panen pada blok 558 dengan luas 16 ha. Pelaksanaan panen ini dimulai dengan penentuan AKP, estimasi produksi, tenaga kerja dan truk pengangkut TBS, kemudian dilanjutkan pemotongan tangkai TBS setelah itu pengangkutan TBS ke pabrik. Nilai AKP yang diperoleh bervariasi antara 21% - 30%, sehingga estimasi produksi TBS yang diperoleh juga bervariasi antara 10.276 kg - 14.678 kg, dengan total estimasi produksi TBS adalah 75.840 kg, realisasi produksi TBS selama 6 kali panen juga bervasiasi antara 8.304 kg - 18.643 kg dan total realisasi produksi TBS selama 6 kali panen adalah 74,024 kg. Estimasi kebutuhan tenaga kerja panen bervariasi antara 7 - 11 tenaga kerja, sedangkan realisasi kebutuhan tenaga kerja bervariasi antara 6 – 12 tenaga kerja. Kebutuhan truk pengangkut TBS di Afdeling 2 berdasarkan hasil realisasi produksi rata-rata TBS adalah 2 truk.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Perkebunan > Prodi D3 Produksi Tanaman Perkebunan
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 28 Apr 2022 04:21
Last Modified: 28 Apr 2022 04:21
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2417

Actions (login required)

View Item View Item