TA : PERENCANAAN PAKAN AYAM PETELUR DI CV GUNUNG HARTA FARM LAMPUNG TIMUR

Ramadhani, Desi (2021) TA : PERENCANAAN PAKAN AYAM PETELUR DI CV GUNUNG HARTA FARM LAMPUNG TIMUR. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
COVER TA_DESI RAMADHANI_18751069 - Desi Ramadhani.pdf

Download (23kB)
[img] Text
ABSTRAK_DESI RAMADHANI_18751069 - Desi Ramadhani.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB 1 DAB BAB 2_DESI RAMADHANI_18751069 - Desi Ramadhani.pdf

Download (60kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA_DESI RAMADHANI_18751069 - Desi Ramadhani.pdf

Download (84kB)
[img] Text
TA DESI MANEJEMEN PAKAN AYAM PETELUR_BAB 1-5 + JURNAL (1) - Desi Ramadhani.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN_Desi Ramadhani_18751069 - Desi Ramadhani.pdf

Download (141kB)

Abstract

CV Gunung Harta Farm Lampung Timur merupakan perusahaan produksi yang berdiri sejak tahun 2012 yang bergerak dibidang peternakan ayam layer atau ayam penghasil telur. Perusahaan peternakan ayam petelur termasuk perusahaan yang memelihara mahluk hidup yang perlu diperhatikan kebutuhan setiap kenaikan usia ternak. CV Gunung Harta Farm dalam melakukan proses produksi ternak ayam petelur membutuhkan pasokan pakan untuk membantu produktivitas telur/menghasilkan telur yang berkualitas hingga hasil produksi dapat diterima oleh konsumen. Permasalahan yang dihadapi pada CV Gunung Harta Farm Lampung Timur antara lain keterlambatan datangnya pasokan pakan dan stock pakan ayam petelur pada gudang habis. Laporan tugas akhir ini bertujuan untuk 1) menyusun perencanan pengadaan pakan ayam petelur di CV Gunung Harta Farm lampung Timur, 2) mendeskripsikan proses produksi ayam petelur di CV Gunung Harta Farm Lampung Timur. Metode analisis yang digunakan untuk menyusun perencanaan pakan ayam petelur dan proses produksi ayam petelur menggunakan metode perencanaan (planning). Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa: 1) Perencanan (Planning) pengadaan pakan ayam petelur pada CV Gunung Harta Farm digunakan untuk 1 kali proses produksi yaitu terdiri dari jenis pakan yang digunakan Par-Doc, Par-S, Par-G dan Bll, jumlah pakan yang digunakan 203 kg/hari/kandang pada fase produksi, waktu pengiriman pakan menggunakan truck pengangkut pakan, jarak tempuh 30 Km/37menit, pemesanan pakan dilakukan 1 kali dalam 3 hari waktu tunggu pembelian pakan yaitu 2 hari setelah dilakukan pemesanan, tenaga kerja dibagian produksi sebanyak 22 orang diantaranya pengadaan pakan, pengangkutan pakan, penyimpanan pakan, penimbangan pakan dan pemberian pakan, dan rencana anggaran biaya pembelian pakan sebesar Rp. 70.150.000 dalam 1 kali pembelian pakan. 2) proses produksi ayam petelur pada CV Gunung Harta Farm Lampung Timur diantaranya: 1) pengadaan pakan, 2) penyimpanan pakan, 3) penimbangan pakan, 4) pemberian pakan, 5) pemanenan telur dan 6) pembersihan tempat pakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Agibisnis
Jurusan Ekonomi dan Bisnis > D3 Prodi Agibisnis
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 27 Apr 2022 03:30
Last Modified: 27 Apr 2022 03:30
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/2199

Actions (login required)

View Item View Item