TA : KARAKTERISTIK DAN PRODUKSI SUSU KAMBING TOGGENBURG DI CV. SAHABAT TERNAK SLEMAN YOGYAKARTA

Trismawati, Anisa (2020) TA : KARAKTERISTIK DAN PRODUKSI SUSU KAMBING TOGGENBURG DI CV. SAHABAT TERNAK SLEMAN YOGYAKARTA. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TUGAS AKHIR.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kambing merupakan hewan ternak yang akrab dengan kehidupan masyarakat Indonesia. Kambing perah merupakan salah satu jenis ternak penghasil susu yang banyak dipelihara di Indonesia ternak kambing khususnya Toggenburg dapat dikembangkan hampir disemua kondisi iklim di Indonesia. Performa ternak merupakan penampilan ternak yang dapat dilihat dan diukur dalam satuan tertentu secara periodik yang berkaitannya dengan pertumbuhan dan perkembangan ternak, performa kambing Toggenburg yang baik akan menunjukkan produktivitas yang baik. Kambing Toggenburg merupakan kambing penghasil susu yang baik, kambing ini berukuran sedang, bobotnya bisa mencapai 55-60 kg. Produksi susunya sekitar 3-6 liter per hari. Populasi kambing Toggenburg merupakan jenis kambing perah yang mulai banyak di pelihara di CV. Sahabat Ternak jumlah kambing Toggenburg yang sedang laktasi di CV. Sahabat Ternak ada 10 ekor, Sedangkan kambing saanen 4 ekor dan kambing sapera 9 ekor. Tujuan Tugas Akhir ini adalah untuk mengetahui dan memahami performa kambing Toggenburg di CV. Sahabat Ternak Sleman Yogyakarta. Performa kambing Toggenburg di CV. Sahabat Ternak Sleman Yogyakarta meliputi tinggi badan, bobot badan, panjang badan, lingkar ambing dan panjang tanduk. Performa kambing Toggenburg di CV. Sahabat Ternak memiliki bobot tubuh 55 kg, tinggi badan kambing Sapera di CV. Sahabat Ternak adalah 74 cm untuk betina, panjang badan 68 cm untuk betina, lingkar ambing 15 cm dan panjang tanduk untuk kambing betina 10 cm. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan di CV. Sahabat Ternak dapat disimpulkan bahwa, performa Kambing Toggenburg yang ada di CV. Sahabat Ternak yang meliputi pengukuran lingkar dada, tinggi badan, panjang badan, dan lingkar ambing kambing Toggenburg sudah cukup baik dalam karakteristik untuk kambing perah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 24 May 2021 08:07
Last Modified: 24 May 2021 08:07
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1597

Actions (login required)

View Item View Item