TA : TEKNIK PEMELIHARAAN SAPI PASUNDAN UMUR 5-18 BULAN DI UPTD BALAI PERBIBITAN DAN PENGEMBANGAN INSEMINASI BUATAN (BPPIB) TERNAK SAPI POTONG CIAMIS DINAS PETERNAKAN JAWA BARAT

Nurrohman, Puguh (2018) TA : TEKNIK PEMELIHARAAN SAPI PASUNDAN UMUR 5-18 BULAN DI UPTD BALAI PERBIBITAN DAN PENGEMBANGAN INSEMINASI BUATAN (BPPIB) TERNAK SAPI POTONG CIAMIS DINAS PETERNAKAN JAWA BARAT. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TA PUGUH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Sapi potong adalah jenis sapi yang diarahkan untuk memproduksi daging, oleh karena itu penggemukan yang dilakukan bertujuan untuk mencapai bobot badan secara maksimal. Sapi pasundan merupakan sapi lokal Jawa Barat yang termasuk sapi potong yang berkembang di wilayah buffer zone hutan sepanjang Priangan Utara. Sapi pasundan secara historik lebih dikenal dengan sebutan sapi kacang atau sapi kacangan, sapi perkidulan, sapi rancah dan nama lokal lainnya. Pelaksanaan kegiatan Praktik Kerja Lapang (PKL) dan pengambilan data untuk penulisan Tugas Akhir ini telah dilakukan selama dua bulan, dimulai dari tanggal 19 Februari sampai dengan 20 April 2018, di UPTD Balai Perbibitan dan Pengembangan Inseminasi Buatan (BPPIB) Ternak Sapi Potong Ciamis yang berlokasi di Dusun Kidul, Desa Cijeunjing, Kecamatan Cijeunjing, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Penyapihan di UPTD Balai Perbibitan dan Pengembangan Inseminasi Buatan (BPPIB) Ternak Sapi Potong Ciamis – Jawa Barat yaitu dilakukan pada umur 5-6 bulan, setelah dilakukannya penyapihan sapi dipisahkan dari induknya dan dipindahkan ke kandang lepas sapih dengan sistem kandang kelompok kemudian induknya dipindahkan kekandang bibit. Berdasarkan hasil dan pembahasan yang dilakukan, teknik pemeliharaan pedet sapi pasundan di UPTD Balai Perbibitan dan Pengembangan Inseminasi Buatan (BPPIB) Ternak Sapi Potong Ciamis – Jawa Barat sudah dilakukan dengan mulai dari proses penyapihan, pemberian pakan, pemberian air minum, kesehatan dan pengontrolan, dan sanitasi kandang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Produksi Ternak
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 24 May 2021 08:06
Last Modified: 24 May 2021 08:06
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1593

Actions (login required)

View Item View Item