TA : PEMBENIHAN IKAN MAS MUSTIKA (Cyprinus carpio L.) SECARA ALAMI

MARYATUN, SISWI (2018) TA : PEMBENIHAN IKAN MAS MUSTIKA (Cyprinus carpio L.) SECARA ALAMI. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
SISWI MARYATUN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Ikan Mas (Cyprinus carpio L.) sebagai ikan konsumsi merupakan salah satu komoditas sektor perikanan air tawar yang terus berkembang pesat. Hal ini menunjukkan usaha perikanan air tawar harus terus dipacu untuk dikembangkan. Ikan mas Mustika Mas Rajadanu Super Tahan Penyakit KHV Koi Herpes Virus adalah salah satu ikan budidaya air tawar yang dapat dikembangkan. Ikan Mas Mustika merupakan strain baru hasil dari peningkatan ketahanan terhadap KHV ikan mas Rajadanu yang dilakukan melalui program seleksi ketahanan KHV berdasarkan marka molekuler MHC II spesifik pada alel Cyca-DAB1*05. Ikan mas Mustika berasal dari Balai Riset Pemuliaan Ikan (BRPI) Sukamandi, Jawa Barat yang dicoba untuk dikembangkan di Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar Sukabumi. Kegiatan ini dilakukan di BBPBAT Sukabumi pada tanggal 20 Februari - 20 April dengan sistem pemijahan alami. Metode ini dilakukan karena pemijahannya secara sederhana, menggunakan bahan yang terjangkau dan tidak memerlukan biaya yang besar. Tujuan Tugas Akhir (TA) ini adalah untuk mengetahui pembenihan ikan mas strain Mustika dan tingkat keberhasilan meliputi FR (Fertilization Rate), HR (Hatching Rate) dan SR (Survival Rate). Kegiatan ini dimulai dari persiapan media, seleksi induk, pemijahan alami, penetasan telur, perawatan larva, pengamatan kualitas air, pengamatan pertumbuhan larva dan pemanenan. Tingkat keberhasilan yang didapat yaitu FR 86,1%, HR 78,8% dan SR 70,29%. Pembenihan ikan mas Mustika secara alami dikatakan baik selain itu memiliki kelebihan seperti tahan terhadap serangan KHV (Koi Herpes Virus) sehingga perlu dikembangkan lebih lanjut.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Budidaya Perikanan
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 24 May 2021 08:05
Last Modified: 24 May 2021 08:05
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1581

Actions (login required)

View Item View Item