TA : PENGENDALIAN PENYAKIT PADA PEMBESARAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus vannamei)

Kusmanto, Topo (2018) TA : PENGENDALIAN PENYAKIT PADA PEMBESARAN UDANG VANNAMEI (Litopenaeus vannamei). Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TA TOPO KUSMANTO.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Udang merupakan komoditas dari sektor perikanan yang berperan sebagai penyumbang devisa non-migas yang besar bagi negara. Salah satu udang yang menjadi komoditas utama budidaya adalah udang putih atau udang vannamei. Perkembangan budidaya udang vannamei hinggga saat ini terus meningkat baik jumlah luas kawasan tambak pembesaran, maupun penerapan teknologi budidaya dalam rangka meningkatkan produktivitas. Seiring dengan kemajuan teknologi budidaya perikanan pada satu sisi dapat meningkakan produksi sektor perikanan, namun disisi lain, dengan padat tebar yang tinggi serta pemberian pakan yang berlebihan, menyebabkan pergeseran keseimbangan antara lingkungan udang yang pelihara dan patogen penyebab penyakit. Munculnya beberapa penyakit yang menyerang udang vannamei berdampak terhadap menurunya hasil panen dan bisa berakibat penghentian usaha produksi. Masalah serangan penyakit merupakan hal utama yang tidak boleh diabaikan, karena menyangkut dari sukses tidaknya suatu budidaya, pemilihan benih yang pakai, apakah tahan atau bebas dari penyakit dan pengelolaan lingkungan sebagai media perkembangan penyakit. Kerugian yang disebabkan serangan bukan hanya kematian tetapi bisa berakibat penghentian usaha produksi. Gangguan ini bila ditinjau dari segi ekonomi jelas sangat merugikan dalam usaha budidaya ikan yang membutuhkan investasi yang tidak sedikit. Untuk mengantisipasi masalah tersebut, manajemen perlu ditingkatkan dalam budidaya guna mengantisipasi penyebab resiko kegagalan produksi. Tindakan yang dapat dilakukan pada pengendalian penyakit antara lain seperti persiapan tambak yang optimal, pengunaan benur yang berkualitas, pengelolaan dasar tambak, penggunaan probiotik serta penerapan biosecurity pada sistem budidaya. Tujuan dari tugas akhir pengendalian penyakit pada pembesaran udang vannamei (Litopenaeus vannamei) ini diharapkan untuk menambah wawasan terkait penanganan dan pecegahan penyakit pada udang. Hasil dari penerapan pengendalian penyakit produktivitasnya mencapai 27,69 - 42,2 Ton/Ha dan kelangsungan hidup 65,32 % - 100 %.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Peternakan > Prodi D3 Budidaya Perikanan
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 24 May 2021 08:05
Last Modified: 24 May 2021 08:05
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1576

Actions (login required)

View Item View Item