TA : PENANGANAN PASCAPANEN CALON BENIH PADI (Oryza sativa L.) BERSERTIFIKAT DI UPTD BALAI BENIH PADI DAN PALAWIJA CIANJUR JAWA BARAT

AJI, SETIAWAN (2020) TA : PENANGANAN PASCAPANEN CALON BENIH PADI (Oryza sativa L.) BERSERTIFIKAT DI UPTD BALAI BENIH PADI DAN PALAWIJA CIANJUR JAWA BARAT. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TUGAS AKHIR SETIAWAN AJI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Pascapanen adalah tindakan atau perlakuan yang dilakukan setelah panen sampai komoditas berada ditangan konsumen. Dalam kegiatan pascapanen calon benih padi harus ada penanganan yang baik dan benar agar dapat tumbuh dan dikembangkan dengan baik. Maka diperlukan benih unggul. Benih unggul adalah benih murni, sehat, bebas dari kotoran benih maupun penyakit dan cendawan, bebas dari campuran varietas lain. Untuk menghasilkan benih yang unggul, salah satu yang menjadi kendala adalah kurang pemahaman petani terhadap cara penanganan benih yang tidak tepat. Sehingga sering terjadi penurunan kualitas benih dari kadar air yang tinggi, benih kotor, tercampur varietas lain, benih hampa, benih rusak dan pecah. Kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) pada tanggal 20 januari 2020 sampai 20 maret 2020 di UPTD Balai Benih Padi dan Palawija, Cianjur, Jawa Barat. Tujuan dari penulis menulis Tugas Akhir (TA) ini adalah untuk mengetahui cara penanganan pascapanen benih padi bersertifikat di UPTD Balai Benih Padi dan Palawija, Cianjur, Jawa Barat. Penanganan pascapanen meliputi : (1) Penerimaan CBKP (calon benih kering pungut), (2) Pengeringan CBKK (calon benih kering kotor), (3) Penapian CBKK (calon benih kering bersih), (4) pengangkutan dan penyimpanan, (5) pengemasan dan pelabelan. Untuk menghasilkan benih bersertifikat UPTD BBPP dibawah pengawasan oleh BPSBTPH

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D3 Produksi Tanaman Pangan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 27 Apr 2021 08:05
Last Modified: 27 Apr 2021 08:05
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1244

Actions (login required)

View Item View Item