TA : STUDI KEMUNDURAN BENIH BEBERAPA GALUR PADI (Oryza sativa L.) PADA PERIODE SIMPAN YANG BERBEDA

Sari, Tika (2020) TA : STUDI KEMUNDURAN BENIH BEBERAPA GALUR PADI (Oryza sativa L.) PADA PERIODE SIMPAN YANG BERBEDA. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TIKA SARI (16713053).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Padi (Oryza sativa L.) merupakan tanaman penghasil beras yang menjadi sumber pangan utama bagi sebagian besar penduduk Indonesia. Ketersediaan benih bermutu menyebabkan tanaman yang dihasilkan memiliki kualitas yang baik dan tinggi tingkat produksinya. Benih merupakan bahan tanam yang menentukan awal keberhasilan suatu proses produksi. Sebelum menjadi tanaman, benih harus melalui proses perkecambahan terlebih dahulu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui laju kemunduran benih beberapa galur padi, mengetahui laju kemunduran benih padi setelah mengalami periode simpan, mengetahui pengaruh periode simpan terhadap viabilitas benih beberapa galur padi. Adapun hipoteisis yang diambil yaitu kemunduran benih padi berbeda antar galur, lama periode simpan berpengaruh terhadap kemunduran benih, terdapat pengaruh interaksi antara beberapa galur padi dengan lama periode simpan. Kemunduran benih merupakan proses alami yang melibatkan perubahan sitologikal, fisiologi, biokimia dan fisik dalam benih. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dua faktor dengan 3 ulangan, faktor pertama galur padi (G) dan faktor kedua lama penyimpanan (T). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode perkecambahan UKDdP (Uji Kecambah Kertas Didirikan dalam Plastik). Parameter pengamatan yang dilakukan seperti viabilitas yang meliputi potensi tumbuh maksimum, daya berkecambah dan vigor yang meliputi kecepatan tumbuh, indeks vigor, keserempakan tumbuh. Hasil penelitian dapat disimpulkan perlakuan galur padi B7, menunjukkan adanya kemunduran benih padi pada semua parameter pengamatan. Perlakuan lama periode simpan benih 79 bulan, menunjukkan adanya kemunduran benih padi pada semua parameter pengamatan. Interaksi benih padi mengunakan galur B7 dengan lama periode simpan 79 bulan, menunjukkan adanya kemunduran benih padi semua parameter pengamatan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Jurusan Budidaya Tanaman Pangan > Prodi D3 Produksi Tanaman Pangan
Depositing User: mrs Frika Adelaide Lubis
Date Deposited: 27 Apr 2021 08:05
Last Modified: 27 Apr 2021 08:05
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1243

Actions (login required)

View Item View Item