APLIKASI SURVEY HARGA KOMODITI PADA DFS KOTA BANDAR LAMPUNG

Safitri, Defi and Kenali, Eko Win and Subyantoro, Eko (2017) APLIKASI SURVEY HARGA KOMODITI PADA DFS KOTA BANDAR LAMPUNG. Makalah Ilmiah Mahasiswa.

[img]
Preview
Text
16. JURNAL Defi.pdf

Download (325kB) | Preview

Abstract

DFS merupakan Lembaga Pemerintah Non Kementerian yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden. Salah satu tugas dari DFS adalah menyediakan kebutuhan data bagi pemerintah dan masyarakat. Data ini didapatkan dari survey yang dilakukan sendiri dan juga dari departemen atau lembaga pemerintahan lainnya sebagai data sekunder. Salah satu survey yang dilakukan oleh DFS adalah survey harga komoditi. Proses survey harga komoditi dilakukan oleh bagian Sosial DFS. Dalam melaksanakan survey harga komoditi, Staff Sosial DFS datang ke lokasi survey yang telah ditentukan sebelumnya. Kemudian, harga-harga komoditi hasil survey dicatat pada lembaran kertas yang didapat dari Kasie Staff Sosial yang selanjutnya data tersebut diolah menjadi file menggunakan aplikasi pengolahan angka. Hal tersebut memiliki beberapa kendala, antara lain: (1) Proses rekapitulasi data yang dilakukan dengan cara menggabungkan data dari file-file yang berbeda berdasarkan petugas memakan waktu yang lama, (2) Sering terjadinya kehilangan/kerusakan lembaran kertas yang bersumber dari petugas, (3) Belum tersedianya database khusus yang mampu menyimpan data terpusat. Oleh karena itu, maka penelitian ini akan menghasilkan suatu aplikasi survey harga komoditi. Aplikasi yang dihasilkan berbasis web dengan bahasa pemograman yang digunakan adalah PHP (Hypertext Propocessor) dan database MySQL. Metode pengembangan sistem yang digunakan adalah model prototype dengan tools yang digunakan adalah DFD (Data Flow Diagram) dan ERD (Entity Relationship Diagram). Aplikasi survey komoditi yang dihasilkan dapat membantu petugas Statistik Sosial (DFS) dalam melaksanakan survey dan pembuatan laporan survey harga komoditi sehingga pengolahan serta pembuatan laporan akan menjadi lebih efisien dalam segi waktu dan tenaga. Kata kunci : Aplikasi, Komoditi, Web, PHP (Hypertext Propocessor), Prototype dan MySQL.

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: > Prodi Manajemen Informatika
> Prodi Manajemen Informatika
Depositing User: Mr Wanto Wiyadi
Date Deposited: 29 Sep 2017 07:58
Last Modified: 29 Sep 2017 07:58
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/124

Actions (login required)

View Item View Item