TA : ANALISIS BEBAN KERJA KEPALA KANDANG BAGIAN PRODUKSI DIVISI COMMERCIAL FARM DI PT SUMBER PROTEIN INDONESIA LAMPUNG SELATAN

Safitri, Elma (2019) TA : ANALISIS BEBAN KERJA KEPALA KANDANG BAGIAN PRODUKSI DIVISI COMMERCIAL FARM DI PT SUMBER PROTEIN INDONESIA LAMPUNG SELATAN. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
TA Elma Safitri - 15751087.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

PT Sumber Protein Indonesia merupakan cabang dari PT Sumber Protein Indonesia yang berada di Cianjur Jawa Barat di bawah naungan Bohan Handal Food Grup. PT Sumber Protein Indonesia bergerak di bidang pertanian dan peternakan yaitu budidaya melon, cabai, tomat rampai, dan ayam pedaging. PT Sumber Protein Indonesia memiliki 2 divisi dan 1 bagian umum yaitu divisi plantations, commercial farm, serta bagian umum mekanik dan accounting. Kepala kandang termasuk dalam karyawan divisi commercial farm yang memiliki jam kerja berlebih (overtime) dalam menjalankan tugasnya. Tujuan dari penyusunan tugas akhir ini adalah mengidentifikasi jenis pekerjaan dan volume pekerjaan kepala kandang dan menganalisis beban kerja kepala kandang bagian divisi commercial farm PT Sumber Protein Indonesia. Alat analisis yang digunakan dalam analisis beban kerja sesuai Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor : KEP/75/M.PAN/7/2004 tentang Pedoman Perhitungan Kebutuhan Pegawai berdasarkan Beban Kerja dalam rangka Penyusunan Formasi Pegawai Negeri Sipil dengan pendekatan tugas per tugas jabatan yaitu analisis deskripsi pekerjaan, analisis beban kerja dan analisis kebutuhan karyawan efektif. Jenis pekerjaan kepala kandang bagian produksi divisi commercial farm PT Sumber Protein Indonesia adalah mempersiapkan peralatan kandang, kegiatan memasukkan ayam (chick in), kegiatan pengambilan sampel (sampling), kegiatan seleksi (culling), pengawasan dalam pemberian pakan, program vaksinasi, pemberian obat-obatan, pemberian vitamin, kegiatan pemanenan, dan kegiatan penyusunan data hasil panen per kandang. Jumlah beban kerja kepala kandang sebesar 4.152 jam/tahun untuk 1 orang kepala kandang. PT Sumber Protein Indonesia akan memberikan kompensasi berupa bonus dari kelebihan beban kerja tersebut. Kepala kandang akan menerima kompensasi sesuai dengan jumlah yang telah ditentukan apabila pencapaian hasil panen ayam pedaging sesuai target atau bahkan melebihi target. Berdasarkan analisis beban kerja jumlah kepala kandang efektif yang diperlukan adalah 8 orang, agar hasil produksi ayam pedaging sesuai dengan yang direncanakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 21 Apr 2021 02:26
Last Modified: 21 Apr 2021 02:26
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1182

Actions (login required)

View Item View Item