TA : TEKNIK PEMBERIAN STIMULAN Groove Ethrel Air (GEA) DAN PERLAKUAN SCRAP UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI LATEKS PADA TANAMAN KARET (Hevea brasiliensis Muell. Arg.) KLON PB 260

Reynaldi, Ekki (2018) TA : TEKNIK PEMBERIAN STIMULAN Groove Ethrel Air (GEA) DAN PERLAKUAN SCRAP UNTUK MENINGKATKAN PRODUKSI LATEKS PADA TANAMAN KARET (Hevea brasiliensis Muell. Arg.) KLON PB 260. Diploma thesis, Politeknik Negeri Lampung.

[img] Text
1. COVER BISMILLAH.pdf

Download (59kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (631kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (12kB)
[img] Text
ISI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (857kB)

Abstract

Stimulan merupakan zat pengatur tumbuh (ZPT), digunakan untuk merangsang produksi lateks pada tanaman karet, dengan tujuan produksi lateks meningkat. Stimulan yang sering digunakan adalah GEA (Groove Ethrel Air). Klon PB 260 memiliki pertumbuhan yang cepat, produktivitas lateks tinggi yaitu 1,5-2,5 ton/ha/th, memiliki lilit batang 41,5 cm pada umur 4 tahun dan relatif tahan terhadap serangan cendawan Corynespora, Colletotrichum, dan Oidium. Tujuan dari tugas akhir ini adalah untuk membandingkan produksi lateks dan rata�rata DRC dari empat teknik pemberian stimulan, serta menghitung rasio keuntungan keempat teknik pemberian stimulan GEA terhadap kontrol. Metode yang digunakan untuk melakukan kegiatan ini yaitu, GEA diaplikasikan dengan perlakuan scrap dan tidak scrap pada sistem sadap bawah, yang diaplikasikan pada dinding sadap lalu kemudian mengoleskan GEA (teknik oles) dan meneteskan GEA (teknik tetes) sebanyak 0,5 gr pada tiap perlakuan dengan menggunakan sistem sadap setengah lingkaran empat hari sekali (S/2 d/4). Hasil pengamatan menunjukan aplikasi GEA pada klon PB 260 teknik tetes discrapmenunjukkan hasil produksi lateks tertinggi yaitu 13,9 kg, serta rata-rata DRC tertinggi sebesar 29,6%, dengan keuntungan yang didapat sebesar Rp. 799.660 atau memiliki rasio 1,5 terhadap kontrol tanpa perlakuan scrap.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Depositing User: mrs Retno Triastika
Date Deposited: 19 Apr 2021 05:57
Last Modified: 19 Apr 2021 05:57
URI: http://repository.polinela.ac.id/id/eprint/1070

Actions (login required)

View Item View Item